Percut Sei Tuan.Dalam rangka meningkatkan peran Babinsa dan untuk mengetahui perkembangan di masyarakat, Babinsa Koramil 0201-13/PST Serda Sumardi Yunus melaksanakan giat Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaannya di Dusun III Desa Pematang Johar Kecamatan Labuhan Deli Kabupaten Deli Serdang, Sabtu (29/10/2022).
Dalam Komsosmya Babinsa mengungkapkan, agar lebih meningkatkan keamanan di wilayah masing masing, sehingga apabila ada orang yang akan melakukan tindakan kejahatan bisa cepat diketahui, maka untuk mewujudkan itu seluruh elemen masyarakat harus kompak dan besrsatu menjaga Kamtibmas
Selain itu Babinsa juga mengajak warga untuk selalu memantau perkembangan situasi di wilayah binaan dengan melakukan deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada hal-hal negatif yang berkembang cepat dapat diselesaikan.
Menanggapi pesan Babinsa, warga mengatakan akan selalu menjaga Kamtibmas bersama sama dengan seluruh elemen masyarakat, akan tertapi warga meminta bantuan dari Babinsa dan Babinkamtibmas untuk menciptakan Kamtibmas lebih kondusif