Babinsa Kelurahan Anggrung Hadiri Acara Sosialisasi Pembudayaan Germas

oleh -351 Dilihat
oleh

Medan Benteng |

Babinsa Koramil 0201-05/MB Kodim 0201/Medan Pelda Sukandar menghadiri acara pembudayaan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bertempat di Aula Kantor Lurah Anggrung, Kecamatan Medan Polonia.

Babinsa Pelda Sukandar mengatakan, bahwa pelaksanaan Germas harus dilakukan mulai dari keluarga, karena keluarga merupakan unit terkecil dari masyarakat yang membentuk kepribadian. Sehingga beliau menghimbau masyarakat yang hadir dapat menjadi pelopor kesadaran hidup sehat di lingkungannya masing-masing mulai dari keluarga dengan berolahraga 30 menit perhari, mengonsumsi buah dan sayur serta memeriksakan kesehatan dengan rutin.

“Pembudayaan Germas ini perlu dilakukan untuk mewujudkan SDM unggul dan membawa Indonesia maju,” ungkap Pelda Sukandar.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Medan Polonia Drs. M Muhzi, Kapuskesmas Polonia dr. Cut Elmi Hamiyanur M Kes, Lurah Anggrung, Babinsa, Babinpotdirga, Kader PKK/Posyandu, Kepling, Tomas, Toga dan perwakilan warga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.