Wujudkan Sinergitas,Serma Suwardi Babinsa Koramil 0201-09/MB Komsos Bersama Kepling

oleh -205 Dilihat
oleh

Belawan ~ Sinergitas antara Babinsa, perangkat Kelurahan dan Kepala lingkungan perlu di tingkatkan untuk mencapai tujuan yang positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan dalam menciptakan wilayah yang tentram dan nyaman.

Babinsa Koramil 0201-09/MB Kodim 0201/Medan Serma Suwardi melaksanakan Komsos bersama Kepling yang dilaksanakan di Jalan
Cianjur gang 7 lingkungan XVI Kelurahan Belawan II Kecamatan Medan Belawan, Jum’at (24/03/23).

Dalam komsosnya,Serma Suwardi menghimbau dan mengajak Kepala lingkungan untuk sama-sama menjaga dan meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat sehingga tercipta wilayah yang aman,tentram dan damai di lingkungannya masing-masing.

Serma Suwardi mengatakan,”akan selalu bersinergi dengan Kepling dalam meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan saat bulan puasa yang dapat menganggu jalannya ibadah dan memberlakukan wajib lapor 1 X 24 jam terhadap pendatang baru ataupun tamu wajib melapor dalam waktu 1× 24 jam.

Serma Suwardi mengatakan,“Dengan memberlakukan tamu wajib lapor tersebut warga baru baik bertamu maupun pendatang sebagai upaya pencegahan dari aksi tindak kejahatan diwilayah binaan”.

“Sudah menjadi tanggung jawab bersama dalam mewujudkan Keamanan dan Ketertiban lingkungan,apabila ada hal-hal negatif terjadi di wilayah segera melapor kepada Babinsa sehingga dapat diambil tindakan dan penyelesaiannya”,tegas Suwardi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.