Medan Benteng |
Sebagai upaya untuk mempercepat realisasi Program Pemerintah yaitu vaksinasi kepada warga masyarakat, Kodim 0201/Medan melalui Koramil 0201-05/MB kembali menggelar vaksinasi Covid-19 bagi warga masyarakat lanjut usia (Lansia).
Bertempat di Aula Kelurahan Sei Mati Kecamatan Medan Maimun, pelaksanaan vaksinasi ini dipimpin Danramil 0201-05/MB Kapten Czi Soni P Ginting didampingi dengan menggandeng petugas Tenaga Kesehatan (Nakes) dari Kesdam l/BB.
“Kegiatan ini kita laksanakan sebagai upaya untuk mempercepat realisasi Program Pemerintah yaitu vaksinasi kepada warga masyarakat di wilayah Koramil 0201-05/MB, khususnya kepada warga Lansia yang belum mendapatkan vaksinasi,” tutur Danramil 0201-05/MB.
Dalam pelaksanaan vaksinasi itu, Danramil mengatakan, bahwa sebelum dilaksanakan vaksinasi para Babinsa terlebih dahulu memberi pengertian kepada para lansia agar bersedia untuk disuntik vaksin.
“Hal tersebut dilakukan agar para lansia merasa aman dan nyaman melaksanakan vaksinasi ini,” tuturmya.
Menurutnya, Vaksinasi untuk para lansia ini sangat penting selain vaksin bisa menambah daya tahan tubuh para lansia juga untuk menjauhkan dari dampak penularan Covid-19, tujuan utamanya adalah membentuk kekebalan kelompok atau herd immunity di masyarakat.(05/MB)