Batam – Komandan Korem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke menghadiri Upacara Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024 di Mapolda Kepri, Senin (01/07/2024).
Upacara Hari Bhayangkara ke-78 yang mengusung tema “Polri Semakin Presisi Ciptakan Rasa Aman” dipimpin langsung oleh Kapolda Kepri Irjen Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H.
Dikesempatan tersebut Komandan Korem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke menyampaikan harapannya semoga POLRI terus bergerak untuk membangun kebersamaan demi terwujudnya Institusi POLRI yang Presisi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
“Upacara HUT Bhayangkara ke 78 ini juga menjadi momentum untuk meningkatkan Sinergitas antara TNI – POLRI demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujarnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Bapak Ansar Ahmad ( Gubernur Kepri), Jumaga Nadeak., S.H.,M.H ( Ketua DPRD Provinsi Kepri), Laksdya TNI Agus Hariadi, M.Han (Pangkogabwilhan), Laksada TNI Yoos suyono hadi M.T.Opsl ( Pangkoaramada 1), Laksma Pertama TNI Tjatur Soniarto (Danlantamal IV /Batam), Brigjen Pol Asep Safrudin, S.I.K.M.H ( Wakapolda Kepri), Brigjen TNI Bonar Panjaitan (KAbinda Kepri), Laksamana Pertama Bakamla Bambang( Kepala Zona Bakamla Barat) serta tamu undangan lainnya.