Medan Benteng |
Danramil 03/MD, Kapte Kav. JTB Sembiring, membagikan sembako kepada korban bencana angin puting beliung di wilayah Link. 11 Kelurahan Binjai, Medan Denai. Minggu (31/10/2021).
Danramil 03/MD, Kapte Kav. JTB Sembiring dalam kegiatan tersebut menyampaikan, bencana angin puting beliung yang terjadi sekitar pukul 20.55 Wib, pada hari Sabtu, 30 Oktober 2021, telah merusak rumah warga sebanyak 21 rumah dan diperkirakan, sebanyak 25 Kepala Keluarga ataupun 70 jiwa kehilangan tempat tinggal.
“Bencana tersebut terjadi akibat hujan lebat disertai angin kencang yang mengguyur wilayah tersebut. Akibatnya, sebagian atap rumah warga terlepas diterjang angin, hingga kerusakan bervariasi mulai 15-50 persen.
“Saat ini warga yang terdampak bencana tersebut berlindung ditempat sementara rumah-rumah ibadah seperti gereja terdekat maupun berlindung dirumah warga setempat.
“Kegiatan ini merupakan wujud dari kesigapan dan kepedulian kami dalam membantu kesulitan rakyat.
“Saya berharap, dengan adanya kegiatan bantuan pemberian sembako ini, dapat membantu serta meringankan beban para korban bencana angin puting beliung ini.
“Dalam kesempatan ini, saya juga menghimbau kapada pihak-pihak lain untuk turut serta ikut membantu masyarakat kita yang sedang mengalami bencana angin puting beliung ini. Pungkas Danramil.