Bahas Antisipasi Banjir Babinsa Koramil 0201-06/MS Lakukan Komunikasi Sosial Dengan Warga Dan Aparatur Kecamatan Sunggal

oleh -249 Dilihat
oleh

Medan Benteng |

Kegiatan Komunikasi sosial (Komsos) adalah salah satu media Babinsa selain untuk mengenal warganya lebih dekat lagi tetapi juga sebagai sarana silahturahmi dengan warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab.
Rabu,(14/09/2022).

Kegiatan komsos ini juga bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, sebagai langkah antisipasi sebelum terjadi hal-hal yang tidak di inginkan.

Babinsanya Peltu Subiyanto melakukan komsos dengan warganya untuk menciptakan kedekatan dengan warga binaan, yang diantaranya dilakukan oleh Babinsa 1 Kel.Sei Sekambing B melaksanakan Komsos dengan Sekretaris kecamatan dan Trantib.

Babinsa Peltu Subiyanto mengatakan “Salah satu poin pembicaraan dalam Komsos tersebut diantaranya mengenai tentang akhir akhir ini kerap hujan turun mengakibatkan banjir hingga pepohonan tumbang diwilayah Ucap. Babinsa.

Lanjut Babinsa, kegiatan komsos ini juga mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.