Babinsa Koramil 0201-10/MM Bersama Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Lurah

oleh -261 Dilihat
oleh

Medan Benteng |

Merupakan suatu kewajiban bagi seorang Babinsa untuk selalu mengetahui perkembangan situasi yang ada diwilayah binaannya, dalam hal ini seperti yang dilakukan oleh Personel Babinsa Kel. Tanah 600 Koramil 10/MM Kodim 0201/Medan Serka Narsan, turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dalam rangka membahas tentang Kamtibmas di Kelurahan Tanah 600 di wilayah binaan bersama dengan Bhabinkamtibmas, Lurah dan staf di Kantor Kel. Tanah 600 Kec. Medan Marelan. Senin (1/8/2022)

Dengan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Bhabinkamtibmas dan staf kelurahan dan Polmas pada kesempatan tersebut Babinsa Serka Narsan mengungkapkan Komsos merupakan salah satu metode kegiatan kewilayahan, yang sering dilaksanakan, karena melalui kegiatan komsos tersebut, Babinsa dapat lebih mengenal mitranya dan mengetahui perkembangan situasi yang ada di wilayah binaannya, sehingga hal ini dapat menciptakan suatu kemanunggalan TNI-Rakyat (KTR).

Dalam Komsos kali ini Babinsa Serka Narsan menyampaikan kepada Kasi Trantib kelurahan dan Polmas agar tetap memonitor perkembangan situasi Kamtibmas di wilayah agar tetap Kondusif aman dan selalu mengingatkan kepling agar tidak bosan mengingatkan warga nya untuk saling menghormati serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan nya, bila ada hal-hal menonjol tentang perkembangan situasi di Kel. Tanah 600 agar segera melaporkan kepada Lurah, Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk koordinasikan mengambil langkah-langkah berikutnya agar tetap tercipta situasi yg kondusif dan aman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.