Medan Benteng |
Peran dan fungsi Babinsa sebagai aparat pembina Desa adalah untuk mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya. Berkaitan dengan hal tersebut Babinsa Koramil 0201-08/MA Kodim 0201/Medan Sertu Sukardi melaksanakan peran dan fungsi tersebut dalam bentuk patroli dan siaga malam di posko antisipasi Kamtibmas yang bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarajat, bertempat di Posko Kamtibmas, Jalan Tritura, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Medan Johor, Sabtu (28/01/2023).
Babinsa Sertu Sikardi mengatakan bahawa kegiatan patroli dan siaga di posko yang dilaksanakan pada malam hari ini, merupakan salah satu kegiatan rutinitas guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan serta sebagai upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas yang kemungkinan bisa terjadi pada malam hari.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Sertu Sukardi menghimbuan kepada Kepala Linkungan (Kepling) agar selalu berperan aktif dalam menjaga situasi kamtibmas di lingkungannya masing-masing dan harus bisa menjadi petugas keamanan bagi diri sendiri dan bagi warganya,” pungkas Sertu Sukardi.