BABINSA KORAMIL 0201-14/PB MEMONITOR PENEMUAN MAYAT DI PERUMAHAN KATELIA DESA DELITUA KEC NAMO RAMBE

oleh -201 Dilihat
oleh

Namo Rambe – Warga Perumahan Katelia yang berada di wilayah Dusun 5 Desa Delitua Kec Namo Rambe di gegerkan oleh adanya temuan sesosok mayat yang di perkirakan sudah meninggal beberapa hari yang lalu. Sesosok mayat berjenis kelamin laki laki tersebut di temukan di salah satu rumah warga, tepat nya yang beralamat di Perumahan Katelia No 125. Setelah di lakukan pemeriksaan awal, di ketahui bahwa Identitas sesosok mayat yang sudah mulai membusuk tersebut adalah Alm Bapak Fatolo Telaumbanua (62 thn) beragama Kristen dan merupakan seorang Pensiunan Karyawan BUMN.

Berdasarkan keterangan yang di dapat oleh Babinsa Koramil 0201-14/PB Serma Suswanto, yang pertama kali menemukan Alm Bapak Fatolo Telaumbanua adalah Bapak Suwito (36 thn) yang merupakan Satpam Perumahan Katelia, sekitar pukul 17.00 wib. Pada saat itu Bapak Suwito yang bekerja di Perumahan Katelia sebagai Satpam sedang membakar sampah di sekitar TKP, yakni di Perumahan Katelia No 125. Namun tiba-tiba Satpam tersebut mencium aroma bau busuk yang berasal dari dalam rumah tersebut. Sehingga kemudian Bapak Suwito langsung menghubungi Kadus 5 Desa Delitua yakni Bapak Efendi Sembiring. Setelah Bapak Efendi Sembiring tiba di TKP lalu bersama dengan Satpam dan warga lain nya mendobrak pintu rumah Alm Bapak Fatolo Telaumbanua agar bisa masuk ke dalam rumah untuk memastikan asal aroma bau busuk yang tercium. Namun begitu pintu rumah berhasil di dobrak, alangkah terkejut nya mereka setelah menemukan pemilik rumah yakni Alm Bapak Fatolo Telaumbanua sudah meninggal dunia di atas tempat tidur kamar rumah nya dan di perkirakan sudah meninggal sejak tiga hari yang lalu.

Menindaklanjuti temuan tersebut, Bapak Efendi Sembiring selaku Kadus 5 Desa Delitua selanjut nya melaporkan kejadian tersebut kepada Babinsa Koramil 0201-14/PB Serma Suswanto dan juga Bhabinkamtibmas Bripka Emrizal Syarif. Selaku Babinsa, selanjut nya Serma Suswanto segera mendatangi TKP untuk menindaklanjuti temuan tersebut sekaligus menghubungi Tim Inafis dari Polresta Deli Serdang. Sekitar 90 menit kemudian, Tim Inafis dari Polresta Deli Serdang tiba di TKP dan langsung melakukan Olah TKP awal terhadap Korban. Selanjut nya mayat Korban di bawa ke Rumkit Bhayangkara Medan menggunakan mobil Ambulance untuk di lakukan pembersihan sekaligus pemeriksaan lengkap agar di ketahui secara pasti penyebab meninggal nya Alm Bapak Fatolo Telaumbanua.

Babinsa Koramil 0201-14/PB Serma Suswanto juga menjelaskan bahwa Istri Korban yakni Ibu Yuliria Telaumbanua (56 thn) yang selama ini bermukim di Jln Helvetia Raya Link 18 No 90 Kel Helvetia Tengah Kec Medan Helvetia bersama anak nya, bahwa Alm Bapak Fatolo Telaumbanua sebelum nya memang sudah memiliki riwayat penyakit komplikasi. Selama ini, Ibu Yuliria Telaumbanua juga sudah pisah rumah selama 5 tahun dengan Alm Bapak Fatolo Telaumbanua, sehingga selama ini Korban tinggal sendirian di Perumahan Katilia tersebut.

“Keluarga dari Alm Bapak Fatolo Telaumbanua telah menerima kejadian tersebut dengan ikhlas tanpa ada tuntutan apa pun di kemudian hari. Pihak Keluarga juga telah membuat dan menandatangani Surat Pernyataan tidak keberatan atas temuan meninggal nya Korban di dalam rumah nya, karena kondisi tubuh Korban pada saat di temukan sudah mulai membengkak, berwarna agak hitam dan juga sudah berbau busuk.” ujar Babinsa Koramil 0201-14/PB Serma Suswanto di lokasi penemuan Alm Bapak Fatolo Telaumbanua.

Terlihat pula hadir pada kesempatan tersebut Kapolsekta Namo Rambe AKP Antonius Ginting, SH dan Kanit Reskrim Polsekta Namo Rambe Iptu Pol J Ginting bersama Aiptu Edi Winata dan Bripka Yetni dari Tim Inafis Polresta Deli Serdang. Selanjut nya kasus penemuan mayat di Perumahan Katelia yang berada di Dusun 5 Desa Delitua ini sudah di tangani oleh Polsekta Namo Rambe. (14/PB).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.