Roadshow Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Hetty Andika Perkasa ke Sumatera Utara (Sumut) pada Kamis (25/8) dan Aceh Jumat (26/8) merupakan provinsi dengan angka stunting diatas rata-rata nasional, dengan harapan kegiatan roadshow ini dapat mempercepat penurunan stunting di Pulau tersebut.
Babinsa Koramil 0201-02/Medan Timur Serma Erwin menyalurkan Sembako dari Ibu Panglima TNI Ny. Hetty Andika Perkasa kepada masyarakat binaan di Asrama Ex. Kowilhan, Medan Perjuangan, Kota Medan. Senin (29/8/2022).
Babinsa Koramil 0201-02/Medan Timur Serma Erwin menyampaikan, melalui Kodim 0201/Medan bertempat di Istana Maimun kami menerima bantuan sembako dari Ketua Umum Dharma Pertiwi yang nantinya akan disalurkan kepada masyarakat di wilayah binaan kami.
“Puluhan kendaraan dinas dengan menggunakan along-along berisikan paket sembako yang dikendarai oleh personil TNI gabungan (TNI-AD, AU dan AL) dilepas langsung Ny. Hetty Andika Perkasa agar disalurkan dengan sasaran masyarakat penerima bantuan ini dengan tepat sasaran.
“Saya selaku Babinsa Koramil 0201-02/MT dengan semangat langsung memberikan sembako tersebut kepada Ibu Darlis Pili yang sudah cukup tua (Janda Purnawiran TNI AD) yang berdomisili di Jl. Sejati Asrama Ex. Kowilhan, Kelurahan Sidorame Barat I, Kec. Medan Perjuangan. Selanjutnya melaporkan kegiatan ini kepada Danramil 0201-02/MT Kapten Kav Bina Satria Sembiring”. Jelas Babinsa.
Dalam kegiatan penyaluran sembako tersebut, Ibu Darlis Pili (Warga Penerima Bantuan) mengucapkan terimakasih kepada Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Hetty Andika Perkasa dan Kodam I/Bukit Barisan atas perhatian serta bantuan sembako yang telah diberikan.
“Bantuan ini sangat berarti bagi kami, sekali terimakasih bapak TNI”. Ucap Darlis.