Medan Benteng I
Danramil 0201- 15/Deli Tua beserta jajaran muspika Kecamatan Patumbak selaku satgas penanganan covid 19 melaksanakan apel gabungan bersama di kantor Kecamatan Patumbak yang dipimpin langsung oleh Camat Patumbak serta Danramil 0201-15/DT. JumatĀ (11/6/2021).
Kegiatan tersebut dilakukan sesuai dengan instruksi dari Bupati Deli Serdang, Perihal penguatan PPKM di wilayah, melaksanakan PPKM skala mikro di wilayah kecamatan patumbak, Memberikan teguran lisan maupun tertulis kepada masyarakat yang melanggar protokol kesehatan, Membatasi waktu operasional/ Buka usaha sesuai peraturan sampai pukul 21:00 Wib, serta memberikan pemahaman kepada masyarakat agar tetap menjalankan protokol kesehatan 5 M, menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun/Hansanitaizer, menjaga jarak, hindari kerumunan, kurangi mobilisasi dan interaksi
Sasaran kegiatan PPKM skala mikro, warkop/cafe di wilayah kecamatan patumbak, cafe Nagaya (desa marendal II), cafe Beringin ( desa marendal II), cafe gudang ( desa marendal I), mie Aceh aprizal ( desa marendal I), cafe jambu (desa lantasan lama), cafe karoja (desa lantasan lama)
Tampak terlihat hadir dalam kegiatan tersebut, Camat patumbak, Danramil 0201-15/DT, wakapolsek patumbak, personil Polsek patumbak, personil Koramil 0201-15/DT, jajaran kades se kecamatan patumbak, jajaran kadus seke amatan patumbak, FKDM kecamatan patumbak, FKDM kecamatan patumbak, Relawan satgas Covid 19 Kecamatan patumbak.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, wilayah Kecamatan Patumbak yang masuk dalam wilayah Koramil 0201-15/DT bisa menekan angka penularan covid 19 dengan harapan bisa terbebas dari Covid 19.”Jelas Danramil.