Perayaan HUT ke-9 Komunitas Breakers: Kombreak Sukses Gelar Acara Penuh Kekeluargaan di Deli Serdang

oleh -17 Dilihat
oleh

DELI SERDANG (SUMUT) – Alhamdulillah, HUT ke-9 Komunitas Breakers (Kombreak) sukses terlaksana pada Minggu (3/11/2024) dengan lancar dan penuh suasana kekeluargaan. Bertempat di Kolam Pancing Cafe & Resto Aspura, Marindal I, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang, acara ini berjalan sesuai rencana tanpa kendala, atas izin Allah SWT, anggota Kombreak hadir merayakan hari jadi komunitas dengan sederhana namun penuh makna, membawa semangat baru menuju “RAPI Jaya.”

Acara dimulai pada pagi hari, dibuka oleh pembawa acara Bapak Maman Bravo (JZ02ILV), yang mengajak para peserta untuk bersyukur atas keberhasilan yang dicapai Kombreak selama sembilan tahun terakhir. Dalam sambutannya, Bapak Maman menyampaikan bahwa usia sembilan tahun adalah bukti kekompakan dan kerja keras para anggota dalam mengembangkan komunitas.

Selanjutnya, kata sambutan mewakili Keluarga Besar Komunitas Breakers disampaikan oleh Bapak Saharudin Sitorus Pane, atau yang akrab disapa Opung Torus (JZ02SS). Dalam pesannya, beliau mengucapkan selamat ulang tahun kepada Kombreak dan menekankan pentingnya menjaga nilai-nilai kebersamaan dan ketaatan kepada azas organisasi sesuai AD/ART. “Sebagai insan radio atau Breakers, kita harus tetap mengutamakan kebersamaan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai organisasi yang kita bangun bersama,” ujarnya. Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah mendukung komunitas dengan tenaga, pikiran, waktu, dan materi selama ini. “Tanpa kalian semua, Kombreak tak akan bisa sebesar sekarang,” lanjutnya.

Mewakili Pengurus Wilayah (Pengwil) RAPI Kota Medan, Bapak Andika (JZ02AJP) hadir memberikan sambutan. Ia mengucapkan selamat atas ulang tahun Kombreak yang ke-9 dan berharap komunitas ini semakin solid serta mampu terus menjaga tali silaturahmi antar anggotanya. “Semoga Kombreak semakin kompak, terus berkontribusi untuk RAPI Khususnya, dan mempererat silaturahmi demi kemajuan bersama,” ucap Bapak Andika.

Acara dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Bapak Mamad atau yang dikenal sebagai Kang Gaplek (JZ02IMM), memohon keberkahan untuk perjalanan Kombreak ke depan. Doa ini juga sekaligus sebagai ungkapan rasa syukur atas perjalanan panjang yang sudah ditempuh oleh komunitas.

Setelah doa, momen yang ditunggu-tunggu tiba yaitu pemotongan nasi tumpeng sebagai simbol rasa syukur. Potongan pertama nasi tumpeng diberikan kepada para senior dan perwakilan anggota Kombreak sebagai bentuk penghargaan dan pengingat akan pentingnya menjaga hubungan antar anggota.

Acara ini diakhiri dengan sesi foto bersama untuk mengabadikan momen berharga ini, serta dilanjutkan dengan hiburan sederhana yang semakin mempererat ikatan kekeluargaan di antara para anggota. Dengan penuh semangat dan antusias, para anggota Kombreak berharap bahwa komunitas ini akan semakin solid, saling mendukung, dan terus berkontribusi positif bagi masyarakat, khususnya di dunia radio komunikasi.

Perayaan ini juga menjadi momentum refleksi dan perencanaan bagi Kombreak dalam mengembangkan program-program yang bermanfaat bagi anggotanya serta komunitas radio pada umumnya. Dengan semangat kebersamaan, Kombreak siap melangkah ke masa depan menuju visi “RAPI Jaya” yang lebih baik.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.