Tanjungpinang – Dalam rangka menyambut HUT ke 74 Kodam I/Bukit Barisan, Korem 033/Wira Pratama mengawali kegiatan Ziarah rombongan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pusara Bhakti di Kota Tanjungpinang, Kamis (13/06/2024).
Pada kesempatan tersebut Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke yang diwakili Kepala Seksi Logistik Korem 033/WP Kolonel Inf Erli Priyanto, mengatakan dalam rangka menyambut HUT ke 74 Kodam I/BB, kami setelah melaksanakan Ziarah ke Taman Makam Pahlawan akan berlanjut melaksanakan kegiatan Bakti Sosial berupa pembagian Sembako dan pengobatan gratis di Yayasan Anugerah Panti Asuhan dan Jompo di Kota Tanjungpinang dan Panti Asuhan Al-Ibriz Kabupaten Bintan.
“Kegiatan Bakti Sosial yang kami laksanakan adalah sebagai bentuk kepedulian kami kepada masyarakat yang masih membutuhkan perhatian dari semua pihak,” Ucap Kolonel Inf Erli.
Turut hadir pada kegiatan tersebut PJU Korem 033/WP, Kasiren, Kasiter, para Kabalak Aju Korem, Perwira, Bintara, Tamtama dan Persit KCK jajaran Korem 033/WP (Penrem-033).