Kasdim 0204/DS Hadiri Upacara Hardiknas 2024 Kabupaten Deli Serdang

oleh -61 Dilihat
oleh

Lubuk Pakam – Kasdim 0204/Deli Serdang, Mayor Czi TM Panjaitan, SH, menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2024 Kabupaten Deli Serdang, Kamis (2/5/2024).

Upacara yang digelar di Lapangan Alun Alun Pemkab Deli Serdang Jl Karya, Kecamatan Lubuk Pakam itu dipimpin Pj Bupati Deli Serdang, Ir Wiriya Alrahman, MM.

Amanat Mendikbudristek, Nadiem Anwar Makarim yang dibacakan Ir Wiriya Alrahman menekankan tentang gerakan Merdeka Belajar untuk memajukan Pendidikan Indonesia.

Nadiem mengatakan, semua yang telah dijalankan harus diteruskan sebagai gerakan yang berkelanjutan. Semua yang sudah diupayakan harus dilanjutkan sebagai perjalanan ke arah perwujudan sekolah yang kita cita-citakan.

“Saya titipkan Merdeka Belajar kepada anda semua para penggerak perubahan yang tidak mengenal kata menyerah untuk membawa Indonesia melompat ke masa depan. Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong-royong menyemarakkan dan melanjutkan gerakan Merdeka Belajar,” ucap Wiriya mengakhiri amanat Mendikbudristek.

Dalam kegiatan ini, Pj Bupati Deli Serdang juga menyerahkan penghargaan, masing-masing kepada lima siswa SD berprestasi, kepada delapan guru inovatif, dan kepada 13 SMP berprestasi se Kabupaten Deli Serdang.

Rangkaian pelaksanaan upacara yang dimeriahkan dengan Marching Band serta Tarian Nusantara itu juga dihadiri Kasbrigif 7/RR, Letkol Inf Suriwan, Wakapolresta DS, AKBP Juli Prihartini, SIK, Kasubag Umum BNNK Deli Serdang, Agus Ranida, Sekdakab DS, H Timur Tumanggor, SSos, MAP, mewakili Ketua DPRD DS, Sa’adah Lubis, Kasi Intel Kejari DS, Boy Amali, SH, MH, para asisten dan pimpinan OPD Pemkab DS, Pj Ketua TP PKK DS, Ny Ismiralda Wiriya Alrahman, Ketua Dharma Wanita DS, Ny Boya Timur Tumanggor, serta perwakilan kepal sekolah, guru dan siswa se Kabupaten Deli Serdang.

Sumber: Kodim 0204/DS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.