Medan – Medan Selayang,
Babinsa Kelurahan Padang Bulan Selayang I Koramil 07/MT Kodim 0201/Medan, Pelda Jumali melaksanakan Komunilasi sosial (Komsos) bersama Dishub Kota Medan, Kepala Lingkungan IX Bapak Junaidi Sembiring dan warga binaan di Warung Kopi di Jln Abdul Hakim lingkungan IX Gang Susuk III, Kelurahan Padang Bulan Selayang I Kecamatan Medan Selayang Senin, (03/07/2023)
Kegiatan komunilasi sosial (Komsos) seperti ini selalu dilaksanakan oleh Babinsa kepada Kepling wilayah binaanya guna mengetahui perkembangan situasi dan kondisi wilayah termasuk kepada aparat lainnya dalam hal ini kepada Dinas Perhubungan kota Medan untuk membangun kebersamaan komunikasi dan koordinasi yang dapat dimanfaatkan dalam melaksanakan tugas-tugas sebagai aparat teritorial di wilayah binaanya.
Didalam kegiatan Komsosnya kali ini, Pelda Jumali menekankan kepada kepala lingkungan (Kepling) untuk peka dan tanggap terhadap situasi dan kondisi wilayah laporkan jika ada hal-hal yang menonjol sehingga sesuatunya dapat diatasi dengan cepat dan tepat sebelum berkembang ” ungkap Pelda Jumali “.
Diisi lain Bapak Kepling IX Junaidi Sembiring juga menyampaikan mengucapan terima kasih kepada Babinsa yang telah memberi solusi bila ada sesuatu hal yang harus di tangani dan diselesaikan serta berkoordinasi dengan aparat terkait khususnya di wilayah Kelurahan Padang Bulan Selayang I, Kecamatan Medan Selayang, ” Tutupnya”.