Medan Amplas l
Babinsa Koramil 0201-08/MA Kodim 0201/Medan Serda M.Zalukhu hadiri kegiatan lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Kota Medan Tahun 2024. Bertempat di Aula Kantor Lurah Timbang Deli, Jalan Balai Desa, Kecamatan Medan Amplas, Rabu 17 Januari 2024.
Terlihat hadir dalam kegiatan, Camat Medan Amplas Ibu Andrew F Ayu, Tim penilai UP2K Kota Medan Dpp. Ibu Dona, Lurah Timbang Deli Ibu Vivi Andriani, Babinsa Kel.Timbang Deli Serda M.Zalukhu, Bhabinkamtibmas Kel.Timbang Deli Aiptu Amirsyah, Kapustu Timbang Deli drg Srimastuti, Kepling se-Kelurahan Timbang Deli, Tokoh Masyarakat dan para kader PKK.
Ditempat terpisah, Danramil 0201-08/MA Kapten Arh Henry Johan Nainggolan sangat mengapresiasi dan mendukung akan kegiatan tersebut, karena selain dapat meningkatkan pemahaman tentang kemampuan dan kualitas kerja dalam melaksanakan kegiatan usaha ekonomi keluarga, kegiatan ini juga dapat meningkatkan pengetahuan, kemampuan dan ketrampilan untuk membina kelompok usaha ekonomi keluarga, serta menumbuhkan kelompok-kelompok usaha ekonomi guna menunjang kelancaran dan keberlangsungan usaha.
Lebih lanjut, Kapten Henry juga menegaskan bahwa Koramil 0201-08/MA siap mendukung upaya Tim Penggerak PKK yang ada di wilayah binaan guna menggerakkan roda pembangunan, menata kehidupan berkeluarga dan bermasyarakat serta juga siap sebagai wadah bagi pemberdayaan wanita di wilayah binaan.
“Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan mampu memberikan efek signifikan dalam peningkatan roda perekonomian masyarakat guna tercapainya Visi Walikota Medan untuk mensejahterakan masyarakatnya”, ungkap Danramil






