Babinsa Koramil 0201-08/MA Hadiri Kegiatan Lomba Penilaian UP2K Kelurahan Kedai Durian

oleh -67 Dilihat
oleh

Medan Amplas l
Babinsa Kelurahan Kedai Durian Sertu Dedi anggota dari Koramil 0201-08/MA Kodim 0201/Medan hadiri kegiatan pelaksanaan Lomba UP2K Tim Penggerak PKK Kelurahan Kedai Durian yang akan mewakili Kecamatan Medan Johor di Tingkat Kota Medan. Kegiatan di gelar di Aula Kelurahan Kedai Durian Jalan Sari, Kelurahan Kedai Durian, Kecamatan Medan Johor, Rabu 17 Januari 2024.

Dalam acara turut di hadiri Camat Medan Johor Bapak Andry Febriansyah, Tim Supervisi UP2K Kota Medan dpp Ibu Isabela, Ketua PKK Medan Johor Ibu Aulia Ayumi, Lurah Kedai Durian Bapak Ahmad Damzi, mewakili Kapus Kedai Durian Ibu Agnes, Babinsa Kel.Kedai Durian Sertu Dedi, Kepling se-Kelurahan Kedai Durian, Para Kader PKK Kel.Kedai Durian, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat.

Danramil 0201-08/MA Kapten Arh Henry Johan Nainggolan mengatakan, bahwa kehadiran Tim Supervisi Lomba UP2K Kota Medan tentunya untuk membantu mengembangkan ekonomi masyarakat.

Diharapkan dengan kegiatan ini, Tim Supervisi Lomba UP2K dapat memberikan pembinaan lebih lanjut agar UP2K Tim Penggerak PKK seluruh kelurahan di wilayah binaan semakin berkembang.

Lanjut Danramil, kita sangat apresiasi dengan kegiatan ini, karena program UP2K dirancang untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga serta memotivasi kemampuan berwira usaha dan diharapkan segenap tim PKK dapat memelihara komitmen untuk memberikan kontribusi terbaik, meningkatkan pengetahuan dan kemampuan untuk meningkatkan kesejahteraan.” pungkas Danramil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.