Babinsa dan Polres Dairi Bersinergi Jaga Keamanan Ibadah Jubileum ke-125 Zending HKBP Sidikalang

oleh -62 Dilihat
oleh

Sidikalang,– Dalam rangka memperingati Hari Jubileum ke-125 Zending HKBP dengan tema “Kamu Adalah Surat Kristus”, Babinsa Koramil 02/Sidikalang Kodim 0206/Dairi bersama Polres Dairi bersinergi menjaga keamanan di Sopogodang HKBP Sidikalang, Jalan Gereja Sidikalang, Kecamatan Sidikalang, Kabupaten Dairi, pada hari Minggu, 30 Juni 2024.

Pengamanan ini dipimpin oleh Ipda F. Sitanggang dari Polres Dairi, dengan melibatkan Babinsa dan bhabinkamtibmas. Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah Jubileum ke-125 Zending HKBP.

Ibadah Jubileum ke-125 Zending HKBP dipimpin oleh Pendeta Tampur Simanulang dan dihadiri oleh sekitar 500 jemaat. Babinsa Koptu Bahtiar menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan wujud sinergitas TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Dairi.

“Kami dari Babinsa Koramil 02/Sidikalang Kodim 0206/Dairi bersama Polres Dairi selalu siap sedia membantu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, termasuk dalam kegiatan keagamaan seperti ini,” ujar Koptu Bahtiar.

Lebih lanjut, Koptu Bahtiar juga menghimbau kepada seluruh jemaat yang hadir untuk tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan ibadah. “Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan ibadah, sehingga ibadah dapat berjalan dengan lancar dan khusyuk,” imbuhnya.

Kegiatan pengamanan ini berlangsung dengan lancar dan aman. Umat Kristiani yang hadir dalam ibadah Jubileum ke-125 Zending HKBP dapat melaksanakan ibadah dengan penuh khusyuk dan tanpa gangguan.

Pengamanan Jubileum ke-125 Zending HKBP ini merupakan salah satu contoh sinergitas TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Dairi. Sinergitas ini diharapkan dapat terus terjaga sehingga dapat menciptakan suasana yang aman dan kondusif bagi masyarakat. (Pen0206)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.