Babinsa Sei Kera Hulu Ajak Warga Jaga Keamanan dan Kebersihan Lingkungan

oleh -87 Dilihat
oleh

Medan, Pada hari Senin 27 Mei 2024 – Babinsa Kelurahan Sei Kera Hulu, Koramil 0201-02/MT Kodim 0201/Medan, Serda Adi Winarto, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) di Jl. Lubuk Kuda bersama tokoh pemuda dan warga setempat. Pertemuan ini focus berlangsung pada pembahasan mengenai penyalahgunaan narkoba, keamanan lingkungan, dan kebersihan lingkungan.

Hadir dalam kegiatan tersebut: Babinsa, Serda Adi Winarto, Tokoh Pemuda, Bapak Irfaa, Warga, Bapak Anto

Dalam pertemuan tersebut, Babinsa Serda Adi Winarto mengajak serta menghimbau seluruh peserta untuk bersama-sama memerangi penyalahgunaan narkoba, menjaga keamanan, dan meningkatkan kebersihan lingkungan. “Saya mengajak semua warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan kebersihan lingkungan kita. Kita juga harus bersatu melawan penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak generasi muda,” ujar Serda Adi Winarto.

Babinsa menekankan pentingnya kerja sama antara masyarakat dan aparatur kelurahan dalam menciptakan lingkungan yang aman, bersih, dan bebas dari narkoba. “Kita perlu meningkatkan kesadaran masyarakat melalui sosialisasi dan edukasi, serta selalu waspada terhadap aktivitas yang mencurigakan,” tambahnya.

Bapak Irfan, selaku tokoh pemuda, juga menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif Babinsa. “Kami sangat mendukung kegiatan ini dan siap bekerja sama untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik. Kebersihan dan keamanan adalah tanggung jawab kita bersama,” kata Bapak Irfan.

Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Babinsa, tokoh pemuda, dan warga dalam menjaga keamanan, kebersihan, dan mencegah penyalahgunaan narkoba di Kelurahan Sei Kera Hulu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.